Venus Increadible Productions by Anfa Mediatama mengajak generasi muda untuk tingkatkan kemampuan berwirausaha dengan mengadakan webinar series "Young Enterpreneur", dengan tema "Good mind, good life and good future.
Acara ini bertujuan untuk meningkatkan kreativitas dan inovasi serta memberikan tips dan trik dalam berwirausaha. Dengan pemateri praktisi enterpreneur kota malang seperti M Khoirul Anam Aljazzari co founder Tongue and Tummy yang bergerak dalam bidang pastry serta Alfian Yahya pelaku usaha konfeksi di kabupaten Malang.
Dalam kesempatan kali ini Venus Increadible Productions by Anfa Mediatama memotivasi puluhan generasi muda untuk berfikir visioner dalam dunia wirausaha seperti yang dikatakan oleh M Khoirul Anam aljazzari "Mulailah usahamu dan berfikirlah kedepan!"
Senada dengan M Khoirul Anam Aljazzari,
Alfian Yahya juga memberikan motifasi serta pencerahan dalam dunia usaha.
Webinar series yang dipandu oleh Dina Fatmasari dan Friska Fitrianisa ini
adalah kegiatan rutin dari Venus Increadible Productions by Anfa Mediatama
untuk mengembangkan kreativitas dan inovasi generasi muda agar dapat
mengembangkan potensi diri serta mengembangkan passion diberbagai bidang.